hover { color: red; text-decoration: underline; cursor: hand; background-image:url(http://i27.tinypic.com/2626vyh.jpg)

Kamis, 07 Juni 2012

Puisi Percakapan Dalam Malam


Percakapan Dalam Malam

Anak :
Di bawah lindungan langit malam ku bertanya
“ Ma… mengapa aku berbeda ??? “
“ Mengapa hidupku harus bergantung pada mama dan kursi ini ??? “
Tapi… tak ada rangkaian kata yang terucap olehnya
Ku hadapkan mukaku pada bulan di ats sana
“ Bulan, kata mama kamu itu terang, kamu dapat menerangi seluruh dunia “
“ tapi bulan,,, mengapa engkau tak menerangi hidupku??? “
“ hingga aku tak dapat membedakan siang dan malam “
“ bulan… kata mama itu tinggi, kamu itu jauh, dan kamu dekat dengan tuhan “
“ bulan,, jika aku boleh meminta tolong padamu…”
“ tolong sampaikan salamku pada TUHAN.. “
“ tolong tanyakan padanya ,mengapa aku ini berbeda ?? “
Kata mama sekarang umurku sudah 9 tahun
Tapi mengapa aku belum pernah melihat indahnya dunia???
Padahal adikku saja yang baru berusia 3 tahun telah dapat melihatku
Tapi… mengapa hingga saat ini hanya gelap yang menemaniku ?
“ bintang , kata teman-teman  Justine Bieber itu ganteng “
“ tapi, aku tak percaya begitu saja karena aku belum pernah melihatnya “
“ angin ku mohon tanyakan pada TUHAN “
“kapan aku dapat melihat dunia ???“
“TUHAN ku mohon izinkanku dapat melihat walau anya 10 detik “
“ ku ingin melihat wajah mama TUHAN “
Ibu :
“ TUHAN mengapa engkau hadirkan aku di dunia , jika aku tak dapat melihatnya?? “
Apakah tak ada kunang-kunang dalam hidupku ini TUHAN???
Hingga aku hanya bisa merasakan gelap dalam hidupku ini???
Tuhan itu pasti adil…
Bunga seindah mawar  harus memiliki duri di batangnya
Membuat darah mengalir dalam jemari
Bunga secantik teratai harus tumbuh pada daun yang berlumut
Hewan seanggun angsa pun harus hidup di dinginnya air
Jadi…
Tak ada salahnya TUHAN
Jika IA menghadirkan malaikat dalam gelap
Jika IA hadirkan bidadari dalam kelam
Jika kau ingin hidup yang sempurna
Hidup tanpa ada cacat
Tanpa noda dan tanpa tangis
Itu adalah egois
Tak ada yang sempurna di sini
Hanya TUHAN pemilik kesempurnaan itu
Dan hanya ketulus dan cinta yang dapat membuat hidup ini indah





Anak :
Jika dunia itu indah
Mengapa hidupku penuh tangis
Jika hidup itu bagaikan puzzle
Kapan ku dapat merangkai hidupkku agar indah
Jika dunia penuh cinta
Mengapa aku terkadang terkucilkan
Jika dunia itu tulus
Mengapa masih ada yang menggunakan topeng
Membuat hati luka dan perih
Jika hidup 1000x lebih tegar dari pada batu karang
Mengapa jiwaku tetap rapuh
Jika kau tak menjadi aku
Maka kau tak akan merasakannya
Jika kau tak merasakannya
Maka kau tak akan mengerti
Tak akan pahami
Apa itu arti berbeda !!!!!!



Tidak ada komentar:

Posting Komentar